Kamis, 12 April 2012

Prosedur dan Fungsi


Program Pascal akan menjadi mudah dibuat jika ditulis dalam
bentuk modul-modul. Sistem modul ini memiliki beberapa
keuntungan, diantaranya :
· untuk langkah-langkah yang sering dilakukan (bukan
perulangan), akan terhindar dari pembuatan pernyataanpernyataan
yang sama.
· Suatu modul program hanya sekali ditetapkan dan dapat
dipanggil dari beberapa tempat dalam program. Sekumpulan
data yang berbeda juga dapat diproses setiap kali modul tersebut
dijalankan.
Dengan menggunakan sistem modul ini panjang program akan dapat
dikurangi. Dalam pascal terdapat dua tipe modul, yaitu prosedur dan
fungsi (procedures and functions). Dua tipe modul program ini sama,

hanya cara pemanggilannya berbeda, dan memberikan informasi
dengan cara yang berbeda. Pada praktikum-praktikum sebelumnya telah
digunakan beberapa prosedur bawaan, misalya Write, Writeln, Read dan
Readln, serta Fungsi bawaan, misalnya, Odd, Sqr, dll.
Prosedur (Procedures) memiliki struktur yang sama dengan struktur
program, yaitu terdiri dari nama prosedur, pengumuman-pengumuman
atau deklarasi (kecuali pengumuman uses), dan bagian utama
(pernyataan) dari prosedur tersebut. Di dalam prosedur juga
dimungkinkan terdapat prosedur (atau fungsi) lainnya, sehingga dapat
disebut dengan prosedur bersarang (nested procedures).
Fungsi (functions) hampir sama dengan prosedur, dengan sedikit
perbedaan bahwa nama fungsi sekaligus berfungsi sebagai suatu
ungkapan (pada blok pemanggil fungsi tersebut). Sehingga setiap fungsi
harus diumumkan tipe datanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Out Sponsor